“Kok tak ada ini…..kok tak ada itu”. Manusia memang tabiatnya selalu tidak pernah mau merasa puas. Apalagi ketika terjangkit adanya sindrom “mendang-mending” yang kini tengah kembali menyerbak. Berkat perilisan dari Cyberpunk 2077 yang ternyata tidak seindah dambaan, fenomena ini memang pada akhirnya tidak hanya bisa selesai dalam satu bagian saja.
Menemukan minimal 1 game alternatif Cyberpunk 2077 itu merupakan hal yang sangat mudah sekali untuk dicari. Namun, seberapa banyak kuantitas serta ketepatan prioritasnya justru menjadi hambatan yang kerap kali disinggung. Bila dalam LIST PERTAMA kami belum terlalu mampu secara maksimal memuaskan hasrat mendang-mending plus refundmu, kali ini kami ingin memberikan lagi kumpulan list game alternatif Cyberpunk 2077 yang kembali bisa kamu anggap lebih mending ketika sudah terlanjur atau malah “pura-pura refund”.
Daftar isi
1. Mass Effect Series
Mengusung tema Sci-fi yang betul-betul lebih ekstensif setara Star Wars, seri Mass Effect tentu menjadi satu alternatif yang nampak begitu solid bagi Cyberpunk 2077. Dari segi penyajian cerita, game ini sudah tidak perlu diragukan lagi kualitasnya. Selain itu, Mass Effect pun juga dikenal sebagai satu game RPG yang berhasil mendetailkan segala bentuk narasi lore-nya sebagai satu revolusi besar di dunia industri video game. Bahkan dalam taraf hal yang telah coba dilakukan oleh franchise Fallout, Elder Scrolls, The Witcher, dan bahkan juga Cyberpunk 2077 itu sendiri.
Keberadaan trilogi serinya jelas merupakan opsi yang patut kamu prioritaskan terlebih dahulu sebelum mau menuju ke Andromeda.
2. Assassin’s Creed Origins – Valhalla
Semenjak seri Origins hingga diteruskan saat ini oleh Valhalla, konsep bermain Assassins’s Creed telah mulai dirombak menjadi game yang lebih bernuansakan RPG ketimbang Stealth. Dari sini, tentu hal itu cukup mulai begitu mendekati pakem yang biasa ingin Cyberpunk 2077 contohkan, Seperti sistem Loot dan keberadaan fitur untuk mengupgrade senjata hingga kemampuanmu dalam bertempur.
3. Metal Gear Solid V: Phantom Pain
Suatu game dari franchise ikonik buatan Hideo Kojima yang dengan tema Spionasenya bisa juga dianggap sebagai alternatif bagi Cyberpunk 2077. Karena tidak hanya spionase, seri Metal Gear Solid ikut membawa tambahan tema kecanggihan teknologi yang betul-betul menarik untuk dikulik. Seri terkininya seperti Phantom Pain sendiri akan memberikanmu suatu gaya bermain yang lebih bersifat open world dari seri-seri Metal Gear sebelumnya.
4. Deus Ex Series
Ya, ya, ya kami tahu dan pernah mendengar tentang Deus Ex. Franchise Cyberpunk sendiri memang punya sejumlah kesamaan pada tema augmentasi. Hanya saja, game ini lebih punya identitas gameplay yang cukup kuat di dalam aspek Stealthnya. Kurang lebih setara dengan game Metal Gear.
Walau tidak sepenuhnya merupakan game open world, game ini jelas sangat bisa kamu pertimbangkan dalam radar mendang-mendingmu. Gamenya sendiri dikenal punya suatu desain level yang sangat terbuka. Karakter yang akan kamu perankan pun (Adam Jensen) juga dikenal memiliki suatu kekompleksitasan watak yang nantinya bisa ditentukan oleh pemain.
5. Sleeping Dogs
Merupakan GTA versi Pecinan. Satu faktor yang cukup bisa dianggap sebagai alternatif Cyberpunk 2077 adalah dari penggambaran atmosfer dunianya yang terasa selalu serba gemerlap. Selain itu, tema-tema tentang adanya kelompok atau geng-geng ala film aksi Hongkong pun juga dapat membuatmu merasa selalu terpacu untuk memainkan Sleeping Dogs.
6. Far Cry Series
https://www.youtube.com/watch?v=WB1mDZnAs08
Game yang dikenal menawarkan adanya bentuk realisme. Khususnya dalam menggambarkan situasi pemain yang tengah terjerembab di berbagai lingkungan yang sangatlah asing dan berbahaya. Suatu aspek utama yang nampak menyamai seri Far Cry dengan Cyberpunk 2077 tentu adalah dari format gameplay first-personnya.
Apalagi, franchise yang digawangi oleh Ubisoft ini juga menyediakan keunikan gameplay untuk mengendarai berbagai kendaraan langsung dalam format sudut pandang tersebut. Alias, tidak ada pilihan opsi mode Third-person seperti dalam Cyberpunk 2077
7. S.T.A.L.K.E.R Series
Dari yang mungkin terasa penuh aksi dan semacamnya, kini beralih ke satu game alternatif Cyberpunk 2077 yang lebih berkesan horor seperti S.T.A.L.K.E.R . Franchise game first-person satu ini dikenal akan setting eksplorasinya yang berpusat di area insiden ledakan Chenobyl. Dari sana pun, seri game STALKER membawakan identitas sebagai game survival dan open world dengan bumbu interaksi yang juga cukup berkesan.
Dalam dunianya sendiri, kamu akan menjumpai berbagai bentuk ancaman entah itu dari para sesama manusia atau monster-monster yang lahir dari sebuah paparan radioaktif sampai ke sebuah sosok “anomali”.
8. Batman Arkham Series
Walau merupakan game Superhero, peran Batman game Batman Arkham menampilkan banyak sekali aspek yang begitu kompleks untuk para pemainnya jelajahi. Salah satunya, dengan membawa gameplay ala detektif dalam mencari serta mereka ulang adanya suatu kejadian-kejadian tertentu. Anggaplah bila fitur Braindance dari Cyberpunk 2077 cukup mengambil inspirasi dari game ini.
Sementara itu, kemasan konsepnya pun juga dihadirkan dalam kemasan open world (kecuali untuk seri Arkham Asylum). Dimana kamu sebagai Batman tidak hanya betarung hingga berpetualang menggunakan tangan kosong saja, melainkan juga dengan ikut memanfaatkan peran gadget-gadget yang menarik sekaligus mengendarai Batmobile dalam seri terbarunya seperti Arkham Knight.
9. Saints Row Series
Game open world yang kerap kali dianggap merupakan versi second rate dari GTA. Di satu sisi pula, keberlangsungan dari seri Saints Row sendiri juga semakin dievolusikan dalam tema yang terlalu hiperbolis. Khususnya melalui seri Saints Row IV yang terasa sangat sci-fi sampai ke yang bertemakan supernatural dalam versi Standalone Saints Row Gat Out of Hell.
Saints Row Gat Out of Hell mungkin tidak terlalu begitu kami rekomendasikan untuk kalian sebagai alternatif dari Cyberpunk 2077. Namun, keempat seri utama dari Saints Row sendiri tetaplah merupakan prioritas opsi yang bisa kamu ambil berkat keberadaan core gameplay yang tentunya bisa sangat mengingatkanmu sekali dengan GTA.
10. GTA Cyberpunk PS2
Bila seri GTA IV terlalu biasa untukmu, kamu bisa mencoba untuk kembali ke masa lalu demi memainkan seri-seri game GTA PS2. Dalam kespesifikan yang paling ikonik, kepopulerannya juga masih terasa tidak kalah dari GTA V. Dan kamu bisa mencoba seri GTA Vice City dan San Andreas sebagai contoh yang paling fenomenal.
Kebetulan dengan bantuan mod tertentu (bisa kamu cari sendiri di dunia maya) seperti pada gambar yang telah kami sisipkan pada thumbnail, kamu tetap berpeluang untuk bisa merasakan pengalaman bermain game alternatif Cyberpunk 2077 yang paling “mendang-mending” di sepanjang waktu dan masa.
Ingat, jangan BAPER apabila sejumlah game “mendang-mending” yang terngiang-ngiang di pikiranmu masih belum kami sertakan dalam list ini. Karena bisa saja bahwa game favoritmu itu masih kalah mending dari selera list kami.
Meski begitu, kalian tetap tidaklah perlu berkecil hati. Karena sebagai kaum yang “mungkan-mungkin”, kami bisa saja dengan dermawan akan menyiapkan lagi versi part 3 dari list alternatif game Cyberpunk 2077 kesayangan kalian ini suatu saat nanti.
Baca pula beragam listicle-listicle menarik kami yang lain, beserta tak ketinggalan dengan kabar-kabar seputar dunia video game dari saya, Ido Limando. For further information and other inquiries.