BNI Sirnas dan Upaya Mencari Penerus Ginting dan Jojo di Bulutangkis RI

Saat ini bulutangkis Indonesia punya Antony Sinisuka Ginting dan Jonatan Christie di tunggal putra. BNI Sirkuit Nasional (Sirnas) pun turut hadir atas nama regenerasi yang tak boleh berhenti.

Sektor tunggal putra ini dibahas secara khusus oleh detikSport dalam perbincangan dengan Pelatih PB Djarum Imam Tohari, yang kebetulan memegang kelompok umur 17 tahun dan 19 tahun di nomor tunggal putra ajang BNI Sirnas 2023.

Menurutnya tak cuma Indonesia yang kesulitan mencari tunggal putra bagus, China yang dulu dominan lewat Lin Dan dan Chen Long, pun mengalaminya. Baru ada Li Shi Feng yang jadi juara All England 2023.

Baca juga: Datang dari Bali, Ini Tekad Tri Suci di BNI Sirnas Perdananya

Maka dari itu, perlu adanya lebih banyak turnamen-turnamen usia dini demi menjaring bibit baru tunggal putra. Salah satunya adalah BNI Sirkuit Nasional A Jawa Timur 2023 yang sedang diikuti oleh Imam dan para pemain PB Djarum di Surabaya, 22-27 Mei.

“BNI Sirnas ini juga bagus untuk pembibitan tunggal putra. Sejak 90-an, banyak tunggal putra kita yang duduk di peringkat elite seperti Joko Supriyanto, Haryanto Arbi, Ardi BW, Alan Budikusuma,” ujar Imam dalam perbincangan dengan detikSport.

“Lalu masuk era Taufik, lalu ada Sony (Dwi Kuncoro), Simon Santoso. Sempat vakum, kini eranya Jonatan Christie dan Anthony Ginting. Untuk negara seperti Indonesia, harusnya tidak boleh putus, harus terus nyambung. Tapi ya memang untuk tunggal putra, kita ini agak susah,” Imam melanjutkan.

Baca juga: BNI Sirnas Ikut Jaring Bakat Terpendam Pebulutangkis Luar Jawa

“Kita lihat China, setelah era Lin Dan dan Chen Long itu kan, sekarang belum menemukan lagi yang selevel dengan mereka. Memang ada yang baru juara All England kemarin Li Shi Feng, ya tapi itu belum bisa buat patokan. Karena belum buat stabil.”

“Persaingan di tunggal putra sekarang begitu ketat, karena ada pemain dari Thailand, Taiwan, dan negara lainnya. Makanya kita butuh disiplin, kerja keras, evaluasi, membutuhkan kecerdikan dan kita disuruh berpacu dan berpikir untuk melakukan inovasi-inovasi, bagaimana caranya untuk bisa menerobos di level elite dunia.”

Ajang BNI Sirnas 2023 sendiri merupakan turnamen bulutangkis berskala nasional yang menjadi ajang unjuk gigi para pebulutangkis muda potensial. Gelaran itu sekaligus menjadi tolak ukur pembinaan bulutangkis nasional sekaligus ajang buat para atlet dalam menjaring poin nasional dan pematangan atlet-atlet muda potensial.

Baca juga: Hasil BNI Sirnas A Jatim 2023: Ayus, Ubed, Ronaldo Menang

Lewat BNI Sirnas 2023, para pebulutangkis muda Indonesia akan mengerahkan kemampuan terbaiknya dalam usaha merintis jalan ke pelatnas PBSI sekaligus menjadi pemain top andalan Merah Putih di masa depan.

Ajang pencarian bibit muda bulutangkis ini didukung penuh oleh BNI. Sebagai salah bentuk komitmen untuk mempromosikan dan mempopulerkan BNI Sirkuit Nasional 2023, PP PBSI secara resmi juga bekerjasama dengan detikcom dan CNN Indonesia sebagai official media and broadcasting partner di semua seri BNI Sirnas 2023.

Simak rangkuman informasi BNI Sirkuit Nasional 2023 selengkapnya di halaman khusus berikut ini!

Lihat Video: BNI Sirnas Surabaya: Ajang Sony Dwi Kuncoro Kembangkan Bibit Muda

[Gambas:Video 20detik]

(krs/aff)

Related Posts

Hak Cipta © 2024 Kursuswebbandung. Semua Hak Dilindungi Undang-Undang.